Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mabes Polri: Ledakan Makassar Diduga dari Bom Ikan

Senin, 03 Agustus 2015 – 18:33 WIB
Mabes Polri: Ledakan Makassar Diduga dari Bom Ikan - JPNN.COM
Ledakan di kompleks perumahan Puri Permai Kecamatan Bitingkanaya, sore tadi, Senin 3 Agustus. Foto: Yusuf Wahil/FAJAR /JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Sebuah bom meledak di Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (3/8) sekitar pukul 15.30 WITA. Ledakan tersebut terjadi komplek Puri Pattene Permai Blok C nomor 10, Kecamatan Biringkanaya, Makassar. 

Informasi yang dihimpun ledakan itu mengakibatkan tiga korban warga sipil meninggal dunia. "Ya, diduga berasal dari bom ikan," tegas Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri Brigjen Agus Rianto, Senin (3/8) saat dikonfirmasi wartawan.

Polisi masih terus menyelidiki asal muasal ledakan tersebut. "Ya masih dilakukan penyelidikan oleh teman-teman di Makassar," ungkap Agus.

Polisi pun masih mendalami motif ledakan tersebut. Termasuk siapa pemilik bom. "Kami masih dalami," tegasnya. (boy/jpnn)

JAKARTA - Sebuah bom meledak di Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (3/8) sekitar pukul 15.30 WITA. Ledakan tersebut terjadi komplek Puri Pattene Permai

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News