Madrid Diimbangi Tottenham, Ronaldo Lampaui Raul
Di sisi lain, Tottenham bukannya tanpa peluang. Tim asuhan Mauricio Pochettino itu juga membahayakan gawang Keylor Navas lewat Harry Kane dan penyerang asal Spanyol Fernando Llorente.
Bahkan, lewat serangan balik, Tottenham mampu unggul lebih dahulu pada menit ke-28.
Serge Aurier melepaskan umpan silang ke area penalti Madrid. Dia bermaksud memberikan bola kepada Kane.
Saat itu, Kane dikawal ketat oleh Raphael Varane. Sepertinya keberuntungan berpihak ke Spurs.
Bola umpan dari Aurier mengenai kaki Varane yang tengah mengawal Kane.
Bola pun berbelok arah dan masuk ke gawang Navas. Tottenham memimpin 1-0.
Tesentak gol tersebut, Madrid terus memberikan tekanan. Ronaldo cs berkali-kali mengancam gawang Spurs.
Pada akhirnya, gol penalti Ronaldo pada menit ke-43 mampu membuat Madrid menyamakan kedudukan.