Mahfud: Jangan Sebut Figur Capres
Sabtu, 15 September 2012 – 08:10 WIB

Soal pilpres, Mahfud mengajak semua pihak tidak bicara figur terlebih dahulu, termasuk memasukkan namanya dalam bursa capres-cawapres. Namun, ahli hukum tata negara itu mengajak semua pihak mempersiapkan sistem pemilu yang lebih bagus dan ideal.
"Kalau sistemnya bagus, masyarakatnya bagus, insya Allah akan menghasilkan pemimpin yang bagus juga. Jadi, capres-cawapres tidak lagi ditentukan oleh uang semata," tandasnya.
Mahfud juga mengajak semua pihak menganalisis dan menginventarisasi masalah bangsa Indonesia secara komprehensif. "Nah, kalau sudah tahu masalahnya, nanti akan ketemu siapa kira-kira figur yang cocok untuk menyelesaikan masalah bangsa. Jadi, sementara jangan sebut figur dulu," tegasnya. (azi/jpnn/c10/agm)