Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mahyudin Minta Universitas Mengawasi Kegiatan Mahasiswa

Rabu, 06 Juni 2018 – 20:42 WIB
Mahyudin Minta Universitas Mengawasi Kegiatan Mahasiswa - JPNN.COM
Wakil Ketua MPR RI Mahyudin saat Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di Bontang, Kalimantan Timur, Rabu (6/6). Foto: Elfany Kurniawan/JPNN.com

jpnn.com, BONTANG - Wakil Ketua MPR Mahyudin mendesak agar universitas lebih aktif untuk mengawasi setiap kegiatan mahasiswa. Hal ini agar bisa mencegah masuknya pemahaman radikal ke mahasiswa.

“Di universitas itu ada bidang kemahasiswaan, mereka harus lebih aktif melakukan pengawasan atas kegiatan-kegiatan mahasiswa agar tidak terkontaminasi paham radikal," kata Mahyudin usai melakukan sosialisasi empat pilar di Bontang, Kaltim, Rabu (6/6).

Menurut dia, pemahaman radikal sudah sangat bahaya, karena siapa saja bisa disusupi.

Mahyudin Minta Universitas Mengawasi Kegiatan Mahasiswa

Hal ini terbukti dengan penangkapan yang dilakukan Densus 88 Antiterir Polri di Universitas Riau, yang mana sejumlah mahasiwa merakit bom untuk aksi terorisme.

Karena itu, Mahyudin mendesak pengawasan harus lebih ketat dari internal. Kampus, kata Mahyudin yang juga mantan Bupati Kutai Tmur ini jangan hanya memanfaatkan aparat.

Seharusnya, kampus bisa membentengi diri dari paham radikal agar tak ada mahasiwa yang terpapar.

“Jangan sampai nanti kedapatan lagi mahasiwa atau mantan mahasiswa yang terkena paham radikal,” tandas dia.(mg1/jpnn)

Wakil Ketua MPR Mahyudin mendesak agar universitas lebih aktif untuk mengawasi setiap kegiatan mahasiswa. Hal ini agar bisa mencegah masuknya pemahaman radikal

Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News