Main Santai, Minions Tembus Semifinal BWF World Tour Finals 2019
jpnn.com, GUANGZHOU - Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya alias Minios menjadi ganda putra, bahkan pemain terakhir yang memastikan tiket semifinal BWF World Tour Finals 2019.
Melakoni pertandingan terakhir di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, Jumat (13/12) malam WIB, Minions memukul ganda Jepang Takeshi Kamura/Keigo Sonoda dengan straight game 21-16, 21-17, dalam waktu 47 menit (statistik BWF).
Duel Minions vs Kamura/Sonoda hanya sengit di awal. Setelah Minions game point 20-13 di gim pertama, permainan cenderung santai buat Minions.
Marcus/Kevin memang hanya butuh mengambil satu gim saja untuk memastikan diri lolos ke semifinal. Nah, setelah memenangi gim pertama dengan 21-16, pertandingan sepertinya selesai buat Minions.
Pada gim kedua, duel antara kedua ganda cenderung berupa uji tahan lama tidak menjatuhkan kok saja. Sesekali diwarnai adu smes, yang lebih sering dimenangi Minions. Kamura/Sonoda akhirnya kembali takluk di gim kedua dengan 17-21.
Buat Minions, kemenangan ini merupakan yang ke-11 dari 16 pertemuan dengan Kamura/Sonoda. Minions pun berhak menyandang status runner-up Grup A, mendampingi si juara grup Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe ke semifinal. (adk/jpnn)
MS
A Momota (1) WTW
B Ginting (1) CL
WS
A Yufei (1) Akane
B Nozomi (1) TTY
MD
A Endo/Yuta (1) MINIONS
B LeeWang (1) Daddies
WD
A FukuRota (1) ChenJia
B LeeShin (1) MatsuNaga
XD
A WangHuang (1) BassPor
B YutArisa (1) ZhengHuang#BWFWorldTourFinals2019 — Badminton Talk (@BadmintonTalk) December 13, 2019