Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Makanan Ini yang Disuguhkan untuk Jessica di Hari Imlek

Selasa, 09 Februari 2016 – 07:41 WIB
Makanan Ini yang Disuguhkan untuk Jessica di Hari Imlek - JPNN.COM
Jessica Kumala. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA – Tersangka Pembunuhan Wayan Mirna, Jessica Kumala, masih berada di ruang tahanan Polda Metro Jaya saat perayaan hari Imlek kemarin. Rutan yang berada tepat di samping kantor Ditreskrimum Polda Metro Jaya itu tampak sepi. 

Hanya beberapa rombongan yang tampak keluar masuk. Sejak pagi hingga waktu besuk ditutup, tidak tampak orang tua dari Jessica datang untuk menjenguk.

Hanya ada dua keluarga dari Jessica yang datang.  Keduanya datang sekitar pukul 16.00. Jam besuk sendiri sudah ditutup. Sehingga keduanya langsung naik ke ruang Reskrimum. 

Tak lama kemudian, dua penyidik berpakaian polo Turn Back Crime masuk ke ruang tahanan Jessica. Keduanya membawakan makanan untuk Jessica, yakni bakmi. ’’Iya, untuk Jessica,’’ ujar penyidik seraya berlalu.

Direktur Tahanan dan Perawatan Barang Bukti Polda Metro Jaya AKBP Barnabas mengatakan, pada hari Imlek tidak ada kegiatan berarti dari Jessica. Dia hanya menghabiskan waktu dengan membaca di selnya. ’’Baca majalah dia,’’ ujarnya.

Barnabas sendiri membantah bahwa ketidakhadiran dari orang tua Jessica karena dilarang oleh pihak kepolisian. Dia justru tidak mengetahui alasan kenapa kedua orang tua Jessica yakni Winardi Wongso dan Imelda Wongso tidak datang ke rutan. ’’Biasanya banyak yang datang,’’ terangnya. (nug/sam/jpnn)

 

JAKARTA – Tersangka Pembunuhan Wayan Mirna, Jessica Kumala, masih berada di ruang tahanan Polda Metro Jaya saat perayaan hari Imlek kemarin.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close