Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Makin Panas, Suriah Rebut Aleppo dari Pemberontak Boneka Turki

Senin, 17 Februari 2020 – 14:50 WIB
Makin Panas, Suriah Rebut Aleppo dari Pemberontak Boneka Turki - JPNN.COM
Tentara Arab Suriah dikerahkan ke wilayah utara untuk memukul mundur invasi Turki. Foto: Sputnik

Kemajuan itu terjadi setelah pasukan Assad mengusir pemberontak dari jalan raya utama M5 yang menghubungkan Aleppo ke Damaskus, dan membuka kembali rute tercepat antara dua kota terbesar Suriah untuk pertama kalinya dalam beberapa tahun terakhir.

Sementara itu pemberontak yang didukung Turki telah melancarkan operasi di Idlib untuk merebut kembali daerah dari pasukan pemerintah Suriah.

Kantor berita Anadolu yang dikelola pemerintah Turki mengatakan pada hari Minggu bahwa konvoi bala bantuan berkapasitas 100 kendaraan, termasuk pasukan, tank dan kendaraan serta peralatan militer, telah dikerahkan ke Idlib.

Turki sejauh ini telah mengirim ribuan tentara dan ratusan konvoi peralatan militer untuk memperkuat pos pengamatannya di Idlib, yang didirikan berdasarkan perjanjian de-eskalasi 2018 dengan Rusia. Gambar-gambar dari wilayah tersebut menunjukkan banyak rumah yang diselimuti bendera Turki, sementara rekaman menunjukkan penduduk meneriakkan "yel-yel" ketika konvoi militer itu lewat. (ant/dil/jpnn)

Pasukan pemerintah Suriah berhasil merebut sebagian besar wilayah yang dikuasai pemberontak di Provinsi Aleppo, Minggu (26/2).

Redaktur & Reporter : Adil

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close