Malam-Malam 30 Kapal Terbakar di Pelabuhan Jongor, Polisi Meluncur ke TKP
jpnn.com, TEGAL - Puluhan kapal yang bersandar di Pelabuhan Jongor, Kota Tegal, Jawa Tengah terbakar pada Senin (14/8) malam.
Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Satake Bayu Setianto mengaku sudah mendapatkan kabar soal insiden nahas itu pada Selasa (15/8) dini hari.
"Data sementara ada 30 kapal yang terbakar saat bersandar di Pelabuhan Jongor," katanya dikutip dari Antara.
Aparat kepolisian pun sudah bergerak ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan penyelidikan.
Perwira menengah Polri itu mengatakan berdasar informasi awal, api pertama kali diduga berasal dari KM Kurnia Jaya yang sedang bersandar.
Kemudian, dengan cepat api menyebar dan membakar kapal lain yang juga tengah bersandar.
Sementara untuk penyebab kebakaran, Bayu menyebut masih dalam penyelidikan oleh Satuan Reserse Kriminal Polres Tegal Kota.
Sejumlah saksi juga sudah dimintai keterangan untuk mengetahui penyebab kebakaran.