Mall Terbesar di Dunia Dijuluki “Mall Hantuâ€
Selasa, 05 Maret 2013 – 11:59 WIB
“Untuk saya pribadi, proyek ini merupakan hasil dari mudahnya akses ke pusat dan kombinasi pemikiran yang kosong serta tindakan yang sangat spekulatif dibanding kalkulasi bisnis,” kata Victor Teo, asisten professor dari Universitas Hongkong seperti dilansir BBC.
Mall tersebut sebenarnya memang sangat mewah. Di bagian luar terdapat ratusan pohon palem yang dipadukan dengan Arc de Triomphe yang merupakan replica spinx Mesir.
Selain itu terdapat air terjun dan kanal panjang yang bisa dilewati gondola. Namun, semua fasilitas mewah tersebut rupanya tak mampu menarik minat masyarakat untuk berinvestasi di mall tersebut.
Kini, sebanyak 99 persen space yang ada di mall tersebut kosong melompong. Toko yang beroperasi pun kabarnya hanya berjumlah 47 outlet.