Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mampukah Semen Padang FC Lanjutkan Tren Positif?

Senin, 17 April 2017 – 07:03 WIB
Mampukah Semen Padang FC Lanjutkan Tren Positif? - JPNN.COM
Nilmaizar. Foto: Padek/dok.JPNN.com

Meski tanpa empat penggawanya, mantan pelatih Timnas Indonesia pada Piala AFF 2012 itu mengku tetap optimis untuk bisa memenangkan laga perdana nanti.

”Cedera pemain tidak harus dijadikan kendala berarti, kami harus bermain sebagai tim dan tidak meremehkan Sriwijaya FC,” kata Nilmaizar

Pelatih asal Payakumbuh itu menjelaskan, laga perdana selalu krusial bagi setiap tim. Karena itu, kemenangan adalah hal yang wajib untuk bisa meningkatkan mental pemain menghadapi laga berikutnya.

”Sriwijaya adalah tim bagus, namun dengan memaksimalkan kualitas semua pemain, kami yakin memenangkan pertandingan besok,” lanjut pelatih flamboyan itu.

Hal lain yang patut menjadi perhatian serius pasukan Indarung, sebutan lain Semen Padang, adalah sosok tiga mantan punggawa Kabau sirah yang kini “membelot” ke tim tetanngga, yaitu Yu Hyun Koo, Airlangga Sucipto, M Nur Iskandar.

Khusus Nur, kepindahannya ke Sriwijaya FC menjadi kehilangan cukup besar bagi Semen Padang. Karena, pemain asal Papua itu tercatat sebagai raja assist Semen Padang pada turnamen jangka panjang, Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 musim lalu.

Menanggapi beberapa eks penggawa Semen Padang yang kini berseragam Sriwijaya FC, Nilmaizar mengaku tidak akan melakukan penjagaan khusus.

Sedangkan terkait kondisi tim yang mungkin cukup diketahui Nur, pelatih berlisensi A AFC itu berharap Nur tidak sepenuhnya mampu membaca kekuatan lini belakang timnya.

Dalam lima kali pertemuannya melawan Sriwijaya FC, Semen Padang selalu tampil apik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close