Manajer Persik Anggap Rp 4,5 M Terlalu Kecil
Rabu, 19 Januari 2011 – 10:47 WIB
Sudah sejak dua bulan terakhir para pemain hanya menyerima gaji separo dari haknya. Selain itu, gaji untuk bulan ini juga belum dibayarkan. Meski demikian, Sunardi optimistis masalah keuangan tersebut bisa diatasi.
"Kami tetap yakin ada jalan," katanya. Dia juga berharap para pemain tidak terpengaruh dengan krisis keuangan yang dialami pengurus dan manajemen Macan Putih. Sehingga mereka tetap menjaga konsentrasi mengarungi kompetisi yang baru berjalan belum ada separo musim. "Tim harus tetap fokus untuk menghadapi pertandingan dan mencari poin," harapnya. (jie)