Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Manggala Agni Terus Berupaya Maksimal Padamkan Karhutla

Selasa, 17 September 2019 – 16:08 WIB
Manggala Agni Terus Berupaya Maksimal Padamkan Karhutla - JPNN.COM
Pemadaman karhutla. Foto : Humas KLHK

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) terus melakukan berbagai upaya untuk mencegah dan mengendalikan kebakaran hutan dan lahan (karhutla), serta upaya penegakan hukum di daerah rawan karhutla.

Upaya ini menjadi bidang kerja dari Direktorat Jenderal Pengendalian Perubahan Iklim (PPI) KLHK melalui Direktorat Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan (PKHL), yang menjadi payung bagi tim pemadam kebakaran hutan dan lahan KLHK atau dikenal dengan nama Manggala Agni dari Balai Pengendalian Perubahan Iklim, Kebakaran Hutan dan Lahan (BPPIKHL).

Tim inilah yang terus melakukan patroli dan pemadaman kebakaran lahan di Sumatera Utara, Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Selatan.

Direktur Jenderal PPI KLHK Ruandha Agung Sugardiman, menyatakan bahwa jajaran Manggala Agni dari seluruh daerah operasi terus melakukan pemadaman bersama satuan tugas yang terdiri dari TNI, Polri, BPBD, pemegang izin usaha, Masyarakat Peduli Api (MPA) dan pemerintah daerah.

“Patroli rutin juga dilakukan di wilayah kerja Manggala Agni yang tidak terjadi kebakaran,” ujar dia di Manggala Wanabakti, Jakarta, Selasa (17/9).

Selain itu, Manggala Agni juga terus melakukan pemadaman lanjutan di wilayah Dumai, Indragiri Hilir yang kondisinya sempat tertutup kabut asap parah, juga di Banyuasin, serta beberapa wilayah di Kalimantan Tengah dan Kalimantan Barat.

“Jika kebakaran sudah semakin meluas, maka pemadaman akan dilakukan oleh BNPB, TNI dan Polri, dengan cara pengeboman air dengan menggunakan Helikopter,” tandas Ruandha. (cuy/jpnn)

Selain itu, Manggala Agni juga terus melakukan pemadaman lanjutan di wilayah Dumai, Indragiri Hilir yang kondisinya sempat tertutup kabut asap parah, juga di Banyuasin, serta beberapa wilayah di Kalimantan Tengah dan Kalimantan Barat.

Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News