Mangindaan Pertanyakan Hasil Renumerasi
Jumat, 23 Oktober 2009 – 17:37 WIB
Apa saja yang akan dilaporkan ke DPR? Mangindaan menyebutkan, salah satunya adalah perkembangan hasil reformasi birokrasi terkait pemberian renumerasi. "Selama ini orang-orang mengaku sudah melakukan reformasi birokrasi, tapi mana hasilnya. Jadi itu perlu dibahas lebih lanjut lagi," ucapnya.
Mangindaan menambahkan, di lapangan masih terjadi pelanggaran karena banyak PNS yang tidak mengerti cara melayani masyarakat. "Bagaimana orang mau membayar pajak kalau petugasnya muka cemberut dan cuek. Nah itu akan kita bahas lagi, apakah karena kurang sosialisasi tentang UU layanan publik atau apa," tuturnya.