Manohara Odelia Pinot setelah Sepuluh Hari Kumpul Keluarga
Di Rumah, Hindari Bicara Kasus PenganiayaanKamis, 11 Juni 2009 – 06:17 WIB
Karena itu, mereka lebih suka berbicara mengenai hal-hal sepele. Misalnya, mengenai berat badan Mano yang terus bertambah. Terkadang, album foto zaman dulu dibuka dan dilihat lembar demi lembar dan menertawakan kejadian-kejadian lucu di masa lalu. ''I love to be here in the family. I can do almost everything (Saya gembira bisa kembali bersama keluarga. Saya bisa melakukan banyak hal),'' kata Mano lantas tersenyum lembut.
Karena Mano sudah kembali di rumah, tugas Daisy sebagai ibu pun mulai ''bertambah''. Yakni, meladeni Mano yang selalu rewel soal makanan. Mano merengek minta dibuatkan dua makanan kesukaannya. Yakni, siomay dan empek-empek Palembang. ''Saya sendiri yang masak. Soalnya, anak-anak suka, jadi ya harus bela-belain belajar,'' kata Daisy.
Untuk menu sehari-hari, Daisy mengingatkan Mano agar memperbanyak konsumsi buah-buahan. Sebab, wanita molek itu harus terus menjaga kesehatan di tengah aktivitas yang padat. Ini terutama untuk penyelesaian kasus yang menguras emosi dan fisik.