Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mantan Asisten Ungkap Kedekatan Paula Verhoeven dengan Pria Berinisial N

Minggu, 27 Oktober 2024 – 08:15 WIB
Mantan Asisten Ungkap Kedekatan Paula Verhoeven dengan Pria Berinisial N - JPNN.COM
Selebritas Paula Verhoeven. Foto: Instagram/

jpnn.com - JAKARTA - Mantan asisten Paula Verhoeven, Echa, mengungkap kedekatan majikannya dengan seorang pria berinisial N.

Menurut Echa, sosok N ialah yang membantu sederet urusan pekerjaan maupun pribadi Paula Verhoeven.

Dia mengatakan bahwa Paula sangat percaya dengan N.

Segala laporan pekerjaan pun diurus oleh N.

Selain itu, lanjut Echa, Paula juga selalu menanyakan pendapat N terkait dengan persoalan pekerjaan.

"Yang aku lihat Kak Paula percaya banget sama Kak N, ya, karena semua, apa pun, Kak Paula tanya pendapat ke Kak N," kata Echa saat ditemui di Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Echa mengaku selama bekerja banyak berhubungan langsung dengan N.

Dia mengeklaim melaporkan seluruh aktivitas, serta data keuangan pekerjaan dan pribadi Paula ke N.

Mantan asisten Paula Verhoeven, Echa, mengungkap kedekatan Paula dengan seorang pria berinisial N.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News