Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mantan Direktur LCR Honda Memprediksi Marc Marquez Bisa Hengkang ke Tim Ini

Selasa, 11 April 2023 – 11:43 WIB
Mantan Direktur LCR Honda Memprediksi Marc Marquez Bisa Hengkang ke Tim Ini - JPNN.COM
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez. Foto: motogp

jpnn.com - Mantan direktur LCR Honda Oscar Haro memprediksi soal masa depan Marc Marquez.

Dalam kacamata Haro, Marquez berpotensi hengkah dari timnya saat ini, Repsol Honda.

Marquez sendiri memang kerap mengeluhkan kinerja motor Honda RC213V sebelum MotoGP 2023.

Hal itu dianggap sebagai sinyal bahwa The Babby Alien -julukan Marquez- ingin hengkang dari tim yang sudah dibela sejak 2013 silam.

Haro pun mengeklaim tim yang paling masuk akal dibela Marc Marquez ialah Red Bull KTM.

Hal itu tak terlepas dari pengaruh Red Bull sebagai sponsor Marquez.

"Ada rumor di Spanyol yang menyebut Marquez jengkel dengan Honda. Sementara itu, Red Bull tengah berupaya meletakkan Marquez di motor," ucap Haro dilansir Crash.

Red Bull sendiri merupakan sponsor utama dari KTM. Jadi, teori yang diungkapkan Oscar Haro sangat menarik untuk dinantikan.

Mantan direktur LCR Honda Oscar Haro memprediksi soal masa depan Marc Marquez. Simak selengkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News