Mantan Pacar Beri Kesaksian di Sidang Saipul Jamil
Kasus Saipul sendiri berawal dari pengembangan kasus dugaan suap kepada penyelenggara negara terkait pengurusan perkara di Pengadilan Negeri Jakarta Utara.
Melalui kakaknya, Samsul Hidayatullah, dan kuasa hukumnya, Berthanatalia dan Kasman Sangaji, mantan suami Dewi Perssik itu diduga memberikan uang kepada Rohadi yang merupakan panitera Pengadilan Negeri Jakarta Utara.
Pemberian uang dengan maksud untuk memengaruhi putusan hakim terkait perkara tindak pidana asusila yang dilakukan Saipul.
Kemudian KPK menangkap tangan Rohadi dan Berthanatalia pada Juni 2016 lalu. Rohadi dan Bertha ditangkap setelah terjadi penyerahan uang Rp 250 juta.(mg7)