Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mario Rivaldi, Putra Petir Kreator Sepeda Motor Listrik

Belum Lahir Sudah Dipesan 1.000 Unit oleh PLN

Sabtu, 11 Agustus 2012 – 00:00 WIB
Mario Rivaldi, Putra Petir Kreator Sepeda Motor Listrik - JPNN.COM
Mario Rivaldi (dua dari kiri), usai pertemuan dengan Presiden SBY (kiri) dan Menteri BUMN Dahlan Iskan (kanan) di Istana Negara Jogja 25 Mei 2012 lalu. Foto; Abror Rizki/Rumgapres

"Artinya, dari awal kendaraan itu tidak dirancang sebagai kendaraan listrik. Akibatnya, banyak kelemahannya. Kelemahan-kelemahan itulah yang terus saya pelajari dan cari solusinya," cerita Mario.

Tak butuh waktu lama bagi Mario untuk memulai produksi sepeda listrik sendiri. Pada 2004, dia mulai mengembangkan purwarupa atau prototipe sepeda listrik. Pada 2006 dia sudah membangun prototipe sepeda motor listrik.

Mario mengakui, dalam pengembangan sepeda motor listrik, dirinya tidak berjalan sendiri. Menurut dia, di negara-negara maju, pengembangan teknologi selalu melibatkan banyak pihak, terutama dengan instansi-instansi pemerintah di bidang riset dan teknologi.

"Kalau boleh saya analogikan, lahirnya sepeda motor listrik nasional ini melibatkan enam pihak. Merekalah yang menghamili dan bertanggung jawab atas hadirnya si jabang bayi, ABYOR," ujarnya lantas tertawa.

Di antara lima Pandawa Putra Petir, ada sosok muda bernama Mario Rivaldi. Dialah kreator ABYOR, sepeda motor listrik pertama produk asli Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close