Marquez Tegaskan Dominasi Honda
Selasa, 07 Mei 2013 – 07:02 WIB
JEREZ - Honda terus mencari bekal berharga guna menjalani sisa musim MotoGP 2013. Setelah memenangi MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (5/5), mereka memantapkan setting di sirkuit yang sama. Hasilnya, Marc Marquez menjadi yang tercepat dalam sesi uji coba. Marquez memang kalah dari rekan setimnya di Repsol Honda Dani Pedrosa di MotoGP Spanyol. Namun, catatan waktu Marquez jauh lebih baik saat menjalani sesi uji coba. Dengan catatan waktu 1 menit 38,824 detik, Marquez unggul 0,155 detik dari Pedrosa.
Marquez menciptakan catatan waktu terbaiknya di sesi pagi hari. Begitu pula Pedrosa. Itu menunjukkan, tak banyak perubahan yang dibuat Repsol Honda untuk mendapatkan catatan waktu tercepat di Jerez. Saat mereka mencoba mengubah setting, tak kunjung mendapatkan kenyamanan hingga akhir sesi.
Dengan selisih waktu 0,155 detik itu, Pedrosa berada di posisi keempat. Di antara duo Honda itu ada dua pembalap Yamaha, yaitu Cal Crutchlow (Yamaha Tech 3) dan Jorge Lorenzo (Yamaha Factory). Crutchlow dan Lorenzo, masing-masing tertinggal 0,092 detik dan 0,134 detik dari Marquez. (ady/ham)
JEREZ - Honda terus mencari bekal berharga guna menjalani sisa musim MotoGP 2013. Setelah memenangi MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (5/5),
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Moto GP
Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
Sabtu, 16 November 2024 – 21:43 WIB - Moto GP
Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
Sabtu, 16 November 2024 – 20:27 WIB - Moto GP
Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
Sabtu, 16 November 2024 – 16:37 WIB - Sepak Bola
Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
Sabtu, 16 November 2024 – 15:20 WIB
BERITA TERPOPULER
- Mobil
PPN Bakal Naik 12 Persen, Gaikindo Merespons Begini
Minggu, 17 November 2024 – 00:10 WIB - Pilkada
Jateng Muda Banyumas Deklarasi Menangkan Luthfi-Yasin di Pilkada 2024
Minggu, 17 November 2024 – 01:56 WIB - Kesehatan
KTKI-P Laporkan Kebijakan Kemenkes, Wakil Presiden Diminta Turun Tangan
Minggu, 17 November 2024 – 04:35 WIB - Destinasi
Cek Jadwal & Harga Tiket Bus AKAP dari Bali ke Pulau Jawa Minggu 17 November 2024
Minggu, 17 November 2024 – 05:29 WIB - Gosip
3 Artis Terheboh: Denny Sumargo Mengaku Angkuh, Reza Terlibat Penipuan Berlian?
Minggu, 17 November 2024 – 04:55 WIB