Masak 10 Ribu Kg Rendang, Siap Pecahkan Rekor Dunia
Jumat, 28 Oktober 2011 – 12:49 WIB
PADANG - Pemerintah Kota (Pemko) Padang berencana memecahkan rekor dunia untuk memasak rendang pada akhir tahun nanti. Total rendang yang akan dimasak tersebut berjumlah 10 ribu kg rendang. Satu kelurahan kelurahan menyiapkan daging rendang sebanyak 100 kg. Program ini dilakukan pemko untuk menduniakan masakan rendang di dunia internasional. "Akhir tahun nanti , kami berencana untuk memecahkan rekor itu. Padang kan memiliki 104 kelurahan. Kalau 100 kelurahan saja yang ikut festival rendang itu, maka sebanyak 10 ribu kg daging rendang akan dimasak dan disajikan dalam festival rendang itu. Bagi yang enak masakan rendangnya, saya akan berikan hadiah mobil untuk pemenang," ujar Walikota Padang Fauzi Bahar, Kamis (27/10).
Dia menyebutkan satu kepala keluarga diwajibkan untuk membuat 1 kg daging rendang. Biaya dari pembuatan rendang itu sepenuhnya ditanggung oleh kepala keluarga yang ikut festival rendang itu. Bagi peserta festival rendang yang masakannya dinilai enak oleh panitia, maka peserta lomba akan mendapatkan hadiah mobil sebagai hadiahnya. Diharapkan masyarakat ikut berpatisipasi dalam lomba ini. Kegiatan ini diharapkan agar rendang padang semakin mendunia.
"Rendang kan telah dinobatkan sebagai makanan nomor satu terlezat di dunia. Masa kita orang padang tidak mengambil itu sebagai sebagai peluang untuk mengukuhkan masakan yang berasal dari Kota sendiri. Dengan memecahkan rekor dunia untuk memasak rendang, tentunya masakan rendang akan semakin populer," ucapnya.
PADANG - Pemerintah Kota (Pemko) Padang berencana memecahkan rekor dunia untuk memasak rendang pada akhir tahun nanti. Total rendang
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Daerah
Farhan Ungkap Rencana Revitalisasi Teras Cihampelas yang Terbengkalai
Kamis, 09 Januari 2025 – 15:01 WIB - Riau
Sertijab Wakapolda Riau dan PJU, Irjen Iqbal Ingatkan Komitmen Melayani Masyarakat
Kamis, 09 Januari 2025 – 14:49 WIB - Daerah
3 Rumah Rusak Tergerus Tanah Longsor di Lombok Timur
Kamis, 09 Januari 2025 – 11:55 WIB - Daerah
Banjir Masih Merendam Dua Ruas Jalan di Jakbar
Kamis, 09 Januari 2025 – 10:23 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Seluruh Honorer Database BKN Akan Dicarikan Formasi PPPK 2024
Kamis, 09 Januari 2025 – 15:07 WIB - Humaniora
Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Jangan Diundur Ketiga Kalinya, Honorer Senior Keburu Pensiun
Kamis, 09 Januari 2025 – 16:42 WIB - Liga Indonesia
Tekad Gervane Kastaneer Persembahkan Trofi Juara Bersama Persib
Kamis, 09 Januari 2025 – 16:20 WIB - Olahraga
PSS Sleman Kantongi Pemain Baru, Siap Diumumkan
Kamis, 09 Januari 2025 – 16:23 WIB - Hukum
Tegas! Todung Nilai Pemeriksaan Mantan Penyidik KPK Aneh dan Melanggar KUHAP
Kamis, 09 Januari 2025 – 12:42 WIB