Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Masih Mengurusi Pemerintahan, Prabowo-Gibran belum Berkampanye

Selasa, 28 November 2023 – 14:40 WIB
Masih Mengurusi Pemerintahan, Prabowo-Gibran belum Berkampanye - JPNN.COM
Ketua DPP Partai Gerindra Adnan Taufiq (kiri) saat membagikan susu dan makan siang gratis dalam kampanye di Pulogebang, Jakarta Timur, Jakarta, Selasa (28/11/2023). (ANTARA/Fauzan)

jpnn.com - JAKARTA - Pasangan Calon Presiden-Calon Wakil Presiden, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, masih belum berkampanye di hari pertama masa kampanye Pemilu 2024. Sebab, Prabowo masih menjalankan tugas sebagai menteri pertahanan, dan Gibran selaku wali kota Surakarta.

"Ya, memang pertama ini hari pertama kampanye, mereka juga statusnya masih ada yang menteri, ada yang wali kota; masih ada beberapa hal yang harus dibereskan di bidangnya masing-masing," kata Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra Adnan Taufiq saat kegiatan pembagian susu dan makanan gratis di Jakarta, Selasa (28/11).

Menurut Adnan, ke depan pasangan capres-cawapres nomor urut 2 itu akan turun langsung ke lapangan untuk berkampanye, termasuk membagikan susu dan makanan gratis bagi anak-anak, sebagai upaya pencegahan prevalensi stunting yang merupakan salah satu program kerja mereka.

"Sehingga, nanti ke depannya, beliau bisa turun, karena, kan, kalau turun juga harus mengajukan cuti dan lain-lain," jelas Adnan.

Menurut dia, Prabowo-Gibran sudah mengajukan izin cuti untuk bisa berkampanye langsung ke tengah masyarakat.

"Sudah, sudah, sudah diurus (izin cuti). Saya belum monitor, tetapi sudah diajukan, sepertinya sudah (mendapatkan cuti)," tambahnya.

Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) telah menetapkan tiga pasangan capres dan cawapres sebagai peserta Pilpres 2024, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Pemungutan suara pada 14 Februari 2024. (antara/jpnn)

Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka masih belum berkampanye di hari pertama masa kampanye Pemilu 2024. Ini sebabnya.

Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News