Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Masjidilharam Sepi dari Jemaah, Imam Sudais Ikut Bersihkan Kakbah

Selasa, 28 April 2020 – 23:48 WIB
Masjidilharam Sepi dari Jemaah, Imam Sudais Ikut Bersihkan Kakbah - JPNN.COM
Imam Besar Masjidilharam Abdulrahman Al-Sudais membersihkan Kakbah, Senin (27/4). Foto: Saudi Press Agency

jpnn.com, MAKKAH - Pemerintah Kerajaan Arab Saudi masih menutup Masjidilharam di Makkah seiring pandemi penyakit virus corona 2019 (COVID-19) yang tak kunjung reda. Kegiatan ibadah di masjid tempat Kakbah berada itu pun tertutup bagi umum.

Pada kondisi normal, Masjidilharam selalu penuh oleh jemaah, termasuk yang melaksanakan umrah. Kini, dalam kondisi sepi dari jemaah akibat penutupan, pengelola Masjidilharam memanfaatkannya untuk membersihkan Kakbah, Senin (27/4).

Presiden Umum Urusan 2 Masjid Suci Abdulrahman Al-Sudais pun ikut bergabung bersama pekerja Masjidilharam dalam kegiatan pembersihan Kakbah. Imam besar Masjidilharam itu tampak membasuh dan membersihkan Kakbah serta Maqam Ibrahim.

Kegiatan membersihkan Kakbah juga mencakup kiswah dan Hajar Aswad. Kiswah merupakan kain penutup Kakbah.

Sejalan dengan rekomendasi dan instruksi otoritas kesehatan, Imam Sudais telah melakukan pembatasan di Masjidilharam serta Masjid Nabawi di Madinah. Pembatasan itu mencakup jarak antar-jemaah yang beribadah di kedua situs suci bagi umat Islam tersebut.(arabnews/ara/jpnn)

Masjidilharam di Makkah yang selalu penuh oleh jemaah pada kondisi normal, kini sepi akibat penutupan lantaran pandemi corona.

Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News