Maskapai Siap Pasar Bebas
Selasa, 06 Januari 2015 – 01:42 WIB
Menurut dia, pihaknya tidak terlalu banyak memusingkan persiapan menghadapi MEA. Selain punya banyak strategi andalan, Garuda sudah lama bermain di pasar global. ''Jadi, kalau sekadar ASEAN, kita sudah lebih dari itu. Sudah lebih luas daripada ASEAN, sudah world class,'' tegas Ari.
Sekarang tinggal pemerintah yang menentukan cara untuk membatasi ekspansi maskapai asing ke Indonesia. ''Harus diperketat regulasinya agar maskapai dalam negeri mampu bersaing di era Open Sky,'' tutur Ari.
Hingga Oktober 2014, market size Garuda secara nasional tumbuh dari 12,3 juta menjadi 13,3 juta. Market share perseroan mencapai 29,63 persen dengan SLF (seat load factor) 25,4 juta. Untuk regional 3 (Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara, dan Timor Leste), ada kenaikan market share dari 29 persen menjadi 32 persen. (rin/c14/oki)