Mataram Butuh Tower Pantau Tsunami
Selasa, 30 Oktober 2012 – 10:15 WIB
MATARAM-Tower yang terpasang di Kantor Lurah Ampenan Selatan, ternyata belum cukup untuk mendeteksi tsunami lebih dini. Agar lebih maksimal, Kota Mataram masih butuh dua tower lagi. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Mataram sudah mengusulkan penambahannya ke pusat. ‘’Idealnya Kota Mataram memiliki tiga tower,’’ kata Sekretaris BPBD Kota Mataram, HM Kemal. Rencananya, dua tower tambahan akan ditempatkan di Pura Segara dan Loang Baloq. Pengadaan dua tower tersebut merupakan program 2013 mendatang. ‘’Satu unit tower mampu memancarkan sirine hingga sejauh dua kilometer. Kalau hanya ada satu, tidak cukup untuk wilayah Kota Mataram,’’ jelasnya.
Masalah listrik kini menjadi problem yang dihadapi BPBD Kota Mataram. Pasalnya, hingga kini, tower yang sudah ada belum terpasang listrik secara lengkap. ‘’Masalah listrik ini akan dibicarakan lagi. Sebab, tower ini membutuhkan listrik sekitar 2.200 watt,’’ katanya.
Selain membutuhkan listrik, sumber daya manusia sebagai operator juga dibutuhkan. Namun Kemal mengatakan, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pusat akan menugaskan stafnya sebagai operator tower tersebut. ‘’Walaupun alat ini canggih, tapi tetap akan membutuhkan operator. Nanti operatornya didatangkan dari BMKG Pusat yang selalu standby,’’ ujarnya.
MATARAM-Tower yang terpasang di Kantor Lurah Ampenan Selatan, ternyata belum cukup untuk mendeteksi tsunami lebih dini. Agar lebih maksimal, Kota
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Sumsel
Lihat Mobil yang Dipakai Mengantar Makan Bergizi Gratis di Palembang, Duh
Senin, 06 Januari 2025 – 20:07 WIB - Daerah
Bar LGBT di Jaksel Terbongkar Berawal dari Keributan, Sudah Setahun Beroperasi
Senin, 06 Januari 2025 – 17:54 WIB - Sumsel
Pria di Palembang Meninggal dalam Posisi Duduk di Samping Puskesmas Padang
Senin, 06 Januari 2025 – 16:00 WIB - Daerah
Ini Menu Makan Bergizi Gratis di Bandung, Dari Ayam Goreng hingga Burger
Senin, 06 Januari 2025 – 15:25 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Save R2 Menggema, Desak PPPK Paruh Waktu Tahap 1, Ingatkah MenPAN-RB Target 100 Hari
Senin, 06 Januari 2025 – 19:59 WIB - Riau
OTK Tusuk Penagih Sampah di Pekanbaru, Ada Suara Tembakan
Senin, 06 Januari 2025 – 17:28 WIB - Sepak Bola
Pelatih Timnas Indonesia Pengganti STY: Kans Kluivert, Van Basten, Rijkaard, Gullit
Senin, 06 Januari 2025 – 15:31 WIB - Sport
Teco tak Gentar Menghadapi Persib, Sentil Kemenangan Kontra Persija & Persebaya
Senin, 06 Januari 2025 – 19:32 WIB - Sepak Bola
Fabrizio Romano Ungkap Sosok Ini Jadi Pengganti Shin Tae Yong di Timnas Indonesia
Senin, 06 Januari 2025 – 17:36 WIB