Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mau Ganti Head Unit Aftermarket? Perhatikan Dulu ini

Jumat, 14 September 2018 – 12:50 WIB
Mau Ganti Head Unit Aftermarket? Perhatikan Dulu ini - JPNN.COM
Ilustrasi head unit di mobil. FOTO : Jawa Pos

jpnn.com - FUNGSI maksimal head unit (HU) sulit terwujud apabila peranti bawaan dari kendaraan tidak mumpuni. Baik karena HU masih single din atau HU double din, namun tidak dilengkapi dengan kemampuan mirroring dan bluetooth. Otomatis, pilihannya adalah meng-upgrade dengan menggunakan HU aftermarket.

Namun, sebelum memutuskan mengganti HU, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Tujuannya, langkah itu tidak berujung pada kerusakan yang menggugurkan garansi. "Alasan mengganti HU supaya semakin pintar itu layak dilakukan, tapi dengan tetap memperhatikan beberapa aspek," ujar Hendri Gunawan, seorang instalator SM Audio Jakarta.

Mengganti HU tidak bisa sembarangan. Apalagi sekarang banyak mobil yang sistem audionya terintegrasi dengan komputer, setir, dan dasbor. "Paling riskan kalau pemasangan kabel tidak sesuai sistem kelistrikan. Dikhawatirkan timbul korsleting. Jadi, harus dipastikan memasang ke bengkel ahli atau yang berpengalaman," jelasnya.

Mengganti HU aftermarket juga patut memperhitungkan ukuran frame bawaan mobil. Jika HU yang terintegrasi harus membongkar dasbor, mau tidak mau pemilik mobil membelikan frame yang cocok dengan HU baru. "Tapi, alangkah baiknya kalau HU baru berspesifikasi fit OEM alias berukuran sama," katanya.

Mengganti HU tidak bisa sembarangan. Apalagi sekarang banyak mobil yang sistem audionya terintegrasi dengan komputer, setir, dan dasbor

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
  • Tips

    Begini Cara Pilih Head Unit Agar Nyaman di dalam Mobil

    Jumat, 17 Juni 2022 – 10:07 WIB
    Begini Cara Pilih Head Unit Agar Nyaman di dalam Mobil - JPNN.com
  • Mobil

    Pioneer Indonesia Meluncurkan 3 Head Unit Terbaru, Harganya Ramah di Kantong

    Kamis, 16 Juni 2022 – 22:38 WIB
    Pioneer Indonesia Meluncurkan 3 Head Unit Terbaru, Harganya Ramah di Kantong - JPNN.com
  • Modifikasi

    Maksimalkan Fungsi Head Unit

    Jumat, 14 September 2018 – 12:44 WIB
    Maksimalkan Fungsi Head Unit - JPNN.com
X Close