Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mayjen Hasanuddin, Irjen Panca & Bobby Nasution Berpatroli Naik Trail, Edy Rahmayadi?

Jumat, 31 Desember 2021 – 23:25 WIB
Mayjen Hasanuddin, Irjen Panca & Bobby Nasution Berpatroli Naik Trail, Edy Rahmayadi? - JPNN.COM
Mayjen Hasanudin, Irjen Panca Putra Simanjuntak, Bobby Nasution menggelar patroli skala besar pada malam pergantian tahun baru, Jumat (24/12). Foto: Finta Rahyuni/JPNN.com

jpnn.com, MEDAN - Para petinggi TNI, Polri dan pemerintahan di Sumatera Utara (Sumut) menggelar patroli gabungan guna memantau pengamanan malam tahun baru, Jumat (31/12).

Patroli tersebut diikuti Pangdam I Bukit Barisan Mayjen Hasanudin, Kapolda Sumut Irjen Panca Putra Simanjuntak, Wali Kota Medan, Bobby Nasution, dan sejumlah personel gabungan.

Mereka patroli menggunakan motor trail dengan seragam lengkap untuk menyasar sejumlah tempat yang berpotensi menimbulkan kerumunan.

Kegiatan patroli itu awalnya dibuka langsung oleh Gubernur Sumut Edy Rahmayadi bersama dengan Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting.

Rombongan awalnya bergerak dari Kodim 0201 Medan di Jalan Pengadilan Medan.

"Kami imbau untuk merayakan tahun baru di rumah masing-masing dengan berdoa semoga tahun 2022 lebih baik dari 2021," ujar Edy Rahmayadi.

Sementara Kapolda Sumut Irjen Panca Putra Simanjuntak menjelaskan bahwa patroli gabungan skala besar ini dilakukan untuk memberikan jaminan keamanan kepada masyarakat.

"Seperti Pak Gubernur sampaikan agar masyarakat di rumah saja dan mari berdoa bersama agar 2022 lebih sukses dan dijauhkan dari pandemi Covid-19," kata Irjen Panca.

Pangdam I/BB Mayjen Hasanudin, Kapolda Sumut Irjen Panca Putra Simanjuntak hingga Wali Kota Medan, Bobby Nasution berpatroli naik. Edy Rahmayadi melepas keberangkatan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close