Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mayjen TNI Iwan Setiawan: Sebagai Prajurit, Kita Selalu Siap Melaksanakan Setiap Penugasan

Minggu, 30 April 2023 – 12:19 WIB
Mayjen TNI Iwan Setiawan: Sebagai Prajurit, Kita Selalu Siap Melaksanakan Setiap Penugasan - JPNN.COM
Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman menyerahkan panji Pangdam XII/Tpr kepada Mayor Jenderal TNI Iwan Setiawan yang menggantikan Panglima Kodam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Sulaiman Agusto (ANTARA/HO)

jpnn.com - PONTIANAK - Mayjen TNI Iwan Setiawan resmi menjabat Panglima Kodam XII/Tanjungpura. Dia menggantikan Mayjen TNI Sulaiman Agusto. Mayjen Iwan menyatakan bahwa selama menjalankan tugas akan meningkatkan kolaborasi dengan instansi terkait di Kalbar dan di wilayah tugasnya.

"Sebagai prajurit, tentu kita akan selalu siap untuk melaksanakan setiap penugasan yang diberikan, termasuk tugas sebagai Pangdam XII/Tanjungpura. Yang jelas selama menjalankan tugas, saya akan meningkatkan kolaborasi dengan instansi terkait di Kalbar dan wilayah tugas saya," kata Mayjen TNI Iwan Setiawan, Minggu (30/4).

Diketahui, Mayjen TNI Iwan Setiawan sebelumnya menjabat Danjen Kopassus melaksanakan serah terima jabatan dengan Mayjen TNI Sulaiman Agusto yang akan menduduki jabatan baru sebagai Pa Sahli Tingkat III Kasad Bidang Ekkudag.

Serah terima jabatan Pangdam XII/Tanjungpura telah dilakukan di Markas Besar TNI AD (Mabesad) Jakarta, pada Jumat (28/4), dipimpin  langsung KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman.

Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan sertijab Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Pengurus Daerah XII/Tanjungpura dari Ny. Helly Sulaiman Agusto kepada Ny. Betty Iwan Setiawan.

Dalam sertijab, Jenderal Dudung menyatakan bahwa pergantian pejabat di lingkungan TNI AD merupakan bagian dari sistem pembinaan organisasi.

Hal itu guna penyegaran pemikiran dalam rangka meningkatkan kualitas kinerja dan produktivitas organisasi, serta pengembangan karier bagi perwira yang bersangkutan.

"Pergantian jabatan seperti ini juga dilakukan guna menghadapi tuntutan dan tantangan tugas yang terus berkembang seiring dengan perubahan lingkungan strategis yang dinamis, cepat dan sering tidak terprediksi," kata Jenderal Dudung.

Mayjen TNI Iwan Setiawan resmi menggantikan Mayjen TNI Sulaiman Agusto sebagai Pangdam XII/Tpr. Dia sebelumnya menjabat Danjen Kopassus TNI AD.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News