Mega Minta KPU Mendatang Independen
Kamis, 05 Agustus 2010 – 22:50 WIB
BOGOR - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) Megawati Soekarnoputri mengajak semua kadernya yang sedang menjabat di pemerintahan untuk bersama-sama melawan korupsi. Sekalipun hal itu sulit dilakukan, ditengah himpitan politik transaksional saat ini. "Mari membuktikan dan melaksakan bebas korupsi. Ini bukan hal mudah ditengah politik yang transaksional dan pragmatis. Tapi bukan tak mungkin. Mari kita lawan korupsi," ajak Mega saat menutup Rakornas PDI Perjuangan di Sentul, Bogor Kamis(4/8).
Megawati mengaku prihatin dengan banyaknya pejabat yang terjerat kasus korupsi. Ia mengatakan, banyaknya pejabat yang tersangkut kasus korupsi mencerminkan betapa buramnya penguasa daerah. "Hari ini, seperti tiada hari tanpa berita korupsi," ujarnya.
Kemudian terkait Rakornas PDI Perjuangan, Megawati menegaskan perlunya segera dilakukan perubahan UU Pemilu guna mengembangkan sistem multipartai sederhana melalui cara yang demokratis dengan ketentuan parpol yang berhak ikut pemilu dan penerapan ambang batas keikutsertaan parpol di parlemen (parliamentary trehshold) 5%.
BOGOR - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) Megawati Soekarnoputri mengajak semua kadernya yang sedang menjabat di
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Pilkada
Pramono-Rano Siap Menggandeng Dharma-Kun untuk Membangun Jakarta
Sabtu, 30 November 2024 – 07:15 WIB - Pilkada
Ganjar Bilang Begini soal Kemenangan Pram-Doel di Jakarta
Sabtu, 30 November 2024 – 01:41 WIB - Pilkada
Pilgub NTB: Pasangan Ini Mengeklaim Menang, Lihat Datanya
Jumat, 29 November 2024 – 21:21 WIB - Pilkada
4 Penyebab Kekuasaan PKS Berakhir di Kota Depok
Jumat, 29 November 2024 – 21:16 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Heboh Gaji Guru PNS & PPPK Naik, Padahal Hanya Gopek untuk Honorer Serdik
Sabtu, 30 November 2024 – 06:57 WIB - Dahlan Iskan
Sherly Benny
Sabtu, 30 November 2024 – 06:23 WIB - Daerah
Terima SK, 430 CPNS & PPPK Harus Disiplin Masuk Kerja, tidak Boleh Malas
Sabtu, 30 November 2024 – 07:01 WIB - Destinasi
Jadwal & Harga Tiket Bus AKAP dari Bali ke Pulau Jawa Sabtu (30/11), Lengkap!
Sabtu, 30 November 2024 – 05:22 WIB - Seleb
3 Berita Artis Terheboh: Paula Sampaikan Perasaannya, Indro Warkop Berduka
Sabtu, 30 November 2024 – 04:56 WIB