Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Megawati Panggil Kader PDIP Bali ke Thailand, Nih Bocorannya

Selasa, 01 Agustus 2017 – 10:40 WIB
Megawati Panggil Kader PDIP Bali ke Thailand, Nih Bocorannya - JPNN.COM
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri (duduk di tengah) bersama sejumlah kader partainya asal Bali dalam kunjungan di Thailand, belum lama ini. Foto: Instagram/Eka Ayu Wiryastuti

jpnn.com, DENPASAR - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dikabarkan bakal mengusung duet kader sendiri untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) Bali 2018. Bahkan, Megawati secara khusus mengumpulkan kader-kader penting PDIP asal Bali untuk bertemu di Thailand.

Dari pertemuan di Thailand belum lama ini, muncul kabar bahwa PDIP akan mengusung paket Wayan Koster – Made Urip. Padahal, sebelumnya kabar santer menyebut paket yang digadang-gadang bakal mengantongi rekomendasi dari Megawati untuk Pilgub Bali adalah duet Wayan Koster-Cok Acek.

Sumber Jawa Pos Radar Bali mengungkapkan, Megawati memang telah memanggil para kepala daerah di Bali yang berasal dari PDIP untuk bertemu di Thailand. Di antaranya adalah Nyoman Giri Prasta (Bupati Badung), Ni Putu Eka Wiryastuti dan Komang Sanjaya (Bupati dan Wabup Tabanan), serta Nyoman Sutjitra (Wabup Buleleng).

Dalam pertemuan di Negeri Gajah Putih itu, Koster dan Urip juga dikabarkan hadir. Mereka sebagian membawa pasangan masing-masing selama di Thailand.

Rekomendasi bakal calon gubernur (Bacagub) dan bakal calon wakil gubernur (Bacawagub) pun disebut-sebut bakal diberikan pada Koster dan Urip. “Rekomendasi Koster – Urip sudah disetujui Ibu (Megawati, Red). Ibu ingin yang maju kader-kader,” ujar sumber Jawa Pos Radar Bali.

Sumber penting di internal PDIP itu menyebut Megawati ingin mengusung kader murni pada Pilgub Bali 2018. Pasalnya, Megawati tak mau mengulang pengalaman pahit pada Pilgub 2008 saat mengusung Made Mangku Pastika sebagai calon gubernur.

Alasan lainnya, Mega meyakini kekuatan partainya di Bali juga solid hingga tingkat bawah. Putri Proklamator RI Bung Karno itu juga sudah meminta masukan sejumlah tokoh kader banteng di Bali.

“Pilgub Bali sebagai salah satu barometer di Indonesia. PDI Perjuangan tidak ingin kalah yang kedua kalinya setelah kalah menyakitkan pada Pilkada 2013 lalu,” imbuh sumber itu seraya mengatakan, rekomendasi DPP PDIP kemungkinan akan turun setelah kepulangan Megawati dari Thailand.

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dikabarkan bakal mengusung duet kader sendiri untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) Bali 2018. Bahkan,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close