Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Memodifikasi Toyota Avanza Veloz Berkonsep Safety Car

Sabtu, 07 Februari 2015 – 18:17 WIB
Memodifikasi Toyota Avanza Veloz Berkonsep Safety Car - JPNN.COM
Memodifikasi Toyota Avanza Veloz Berkonsep Safety Car. Foto Ototrend/JPNN.com

jpnn.com - Memodifikasi mobil memang perlu kecermatan dan ketelitian supaya mendapatkan hasil yang maksimal. Itulah yang dijalankan oleh mahasiswa Universitas Hang Tuah yang memodifikasi Toyota Avanza Veloz berkonsep safety car.

”Kebetulan aku suka touring luar kota maka sekalian saja konsepnya kumodel safety car,” ujar Achmad Parlindungan, pemilik Toyota Avanza Veloz 2013 yang diubah menjadi Veloz safety car kepada Ototrend (Grup JPNN.com).

Eksterior

Balutan white look membuat si pemilik enggan merombak frontal bodi. Pilihan safety car makin melekat setelah bagian atap ditanam lampu rotator.” Sengaja gak banyak perubahan karena eksterior Avanza Veloz nampak sporty,” ujar lajang yang akrab disapa Joebeks.

Interior

Saat melongok dibagian kabin nampak tak banyak modifikasi. Hal ini terlihat dari jok dudukan berikut headunit serta kemudi masih merujuk original. Rupanya si pemilik masih merasa nyaman dengan kondisi original Toyota Avanza Veloz.” Ini masih baru jadi sayang klo dirombak terlalu frontal,” ujarnya.

Kaki-kaki

Walau eksterior dan interior minimalis namun bagian kaki-kaki menjadi pusat perhatiannya. Demi keselarasan maka velg originalnya ditanggalkan diganti velg Advan R18 yang dibalut karet ban Accelera 215/40-18.” Butuh waktu berbulan-bulan untuk mencari velg berdiameter gede yang cocok buat Veloz,” bisik si pemilik mobil yang bernopol L1083DR. (ototrend/jpnn)

Memodifikasi mobil memang perlu kecermatan dan ketelitian supaya mendapatkan hasil yang maksimal. Itulah yang dijalankan oleh mahasiswa Universitas

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close