Menanti Pemimpin Baru Takalar
Kamis, 04 Oktober 2012 – 05:53 WIB
TAKALAR - Masyarakat Takalar menanti pemimpin baru lima tahun ke depan lewat pemilukada, Kamis, 4 Oktober hari ini. Setidaknya 293.000 ribu rakyat Takalar akan terwakili oleh 213.509 pemilih sesuai daftar pemilih tetap (DPT). Masyarakat Takalar akan memilih pewaris kursi bupati setelah Ibrahim Rewa. Tujuh pasangan cabup bertarung. Anggota KPU Takalar, Jusalim Sammak menandaskan KPU dan jajarannya selaku penyelenggara pemilukada Takalar sudah sangat siap menggelar pencoblosan yang ditetapkan hari ini. Kendati hingga kemarin pagi hingga siang masih ada laporan dan keluhan adanya warga yang belum mendapat undangan, namun KPU menandaskan sudah sangat siap menggelar pesta demokrasi lima tahun ini.
"100 persen KPU hingga penyelenggara tingkat bawah siap menghadapi hari pencoblosan yang akan digelar besok (hari ini). Kita berharap momen penting menentukan pemimpin baru Takalar ini bisa berjalan sesuai harapan yakni jujur, aman, damai, dan adil," jelas Jusalim.
Ketua Nahdlatul Ulama (NU) Takalar, Hasid Hasan Palogai dalam pesan singkatnya kepada FAJAR (JPNN Group) berharap rakyat Takalar utamanya yang memiliki hak pilih memilih pemimpin sesuai kata hati yang paling dalam. Dia yakin, warga Takalar sudah tahu siapa pemimpin yang pas menakhodai Takalar lima tahun mendatang.
TAKALAR - Masyarakat Takalar menanti pemimpin baru lima tahun ke depan lewat pemilukada, Kamis, 4 Oktober hari ini. Setidaknya 293.000 ribu rakyat
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
BERITA LAINNYA
- Pilkada
Kami Turut Berduka, 6 Petugas KPPS di Jabar Meninggal di Tengah Pilkada 2024
Kamis, 28 November 2024 – 17:32 WIB - Pilkada
Data 100 Persen, Ini Hasil Hitung Cepat Indikator untuk 6 Provinsi di Luar Jawa
Kamis, 28 November 2024 – 17:23 WIB - Pilkada
Mengacu Hitungan Resmi, Pram-Doel Deklarasi Menang Satu Putaran
Kamis, 28 November 2024 – 17:14 WIB - Pilkada
Kapolres Banyuasin Minta Masyarakat Jaga Persaudaraan Seusai Pencoblosan di Pilkada 2024
Kamis, 28 November 2024 – 15:59 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
Quick Count Pilkada Purwakarta 2024: Sebegini Perolehan Suara Anne Ratna Mustika, Jauh
Kamis, 28 November 2024 – 13:44 WIB - Pilkada
Ridwan Kamil Kalah di Quick Count, Tim Pemenangan Klaim Ada Kecurangan
Kamis, 28 November 2024 – 11:39 WIB - Pilkada
Unggul di Berbagai Distrik, Kandidat MP3 Klaim Menang Pilkada Mimika 2024
Kamis, 28 November 2024 – 11:56 WIB - Jatim Terkini
Mobil Tabrak Truk di Tol Gresik-Krian, 3 Orang Tewas
Kamis, 28 November 2024 – 16:09 WIB - Sepak Bola
Port FC vs Persib: Asnawi Mangkualam cs Sedang tak Baik-Baik Saja
Kamis, 28 November 2024 – 13:54 WIB