Menanti Sentuhan Ajaib Diego Maradona
Uji Coba Skotlandia versus Argentina Dini Hari NantiRabu, 19 November 2008 – 19:00 WIB

Pertanyaannya, apakah Maradona masih bisa memberikan sentuhan ajaibnya dengan status sebagai pelatih Argentina dini hari nanti? Sejak terpilih sebagai pelatih Argentina pada 4 November lalu, banyak pihak yang memperdebatkan kapabilitas Maradona.
Sebab, jam terbang pahlawan Argentina kala menjuarai Piala Dunia 1986 itu sebagai pelatih sangat minim. Dia hanya pernah melatih dua klub gurem di Argentina pada 1994-1995. Pengalaman juga membuktikan bahwa banyak kasus pemain yang semasa karirnya berjaya, tapi jeblok saat menjadi pelatih.