Menaye Donkor, WAGs Tercantik Afrika
Minggu, 30 November 2014 – 14:27 WIB
![Menaye Donkor, WAGs Tercantik Afrika Menaye Donkor, WAGs Tercantik Afrika - JPNN.COM](https://image.jpnn.com/resize/570x380-80/arsip/watermark/2021/03/28/gelandang-ac-milan-sulley-muntari-bersama-istrinya-menaye-d-52.jpg)
Gelandang AC Milan Sulley Muntari bersama istrinya, Menaye Donkor
Oleh karena itulah, Donkor disebut-sebut sebagai WAGs yang sangat impresif. "Sepak bola membuat pemain asal Afrika sangat-sangat kaya. Mereka juga kerap mendapatkan pendamping perempuan Afrika yang sangat seksi," tulis situs richestlifestyle.com.
"Namun tidak seperti WAGs Eropa yang menikmati ketenaran dan ekspos media yang berlebihan, kebanyakan WAGs asal Afrika, hidup dengan rendah hati. Mereka bahkan menghindari perhatian publik," imbuh situs itu.
Dalam artikelnya, richestlifestyle.com mengulas tujuh perempuan cantik yang menjadi pasangan pemain Afrika. Donkor ada di posisi teratas. Selebihnya ada pasangan Solomon Kalou, Najah Wakil, lalu Olivia Song (Alex Song), Adaeze Yobo (Joseph Yobo), Georgette Eto'o (Samuel Eto'o), Chimene Akassou (Kolo Toure), dan Diakit Lalla (Didier Drogba). (nur)