Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mendagri Apresiasi Pemkab Indramayu yang Berani Terima Tantangan

Kamis, 06 Agustus 2020 – 23:01 WIB
Mendagri Apresiasi Pemkab Indramayu yang Berani Terima Tantangan - JPNN.COM
Mendagri Tito Karnavian. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, INDRAMAYU - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian menyampaikan apresiasinya kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indramayu atas gerakan membagikan 2,5 juta masker gratis kepada masyarakat demi menekan penyebaran COVID-19.

Hal itu disampaikan Tito dalam sambutannya saat menghadiri sosialisasi launching gerakan pembagian 2,5 juta masker dan Rapat Koordinasi Persiapan Pilkada Serentak 2020, serta pengarahan kepada Gugus Tugas COVID-19, di Gedung Patra Ayu Pertamina, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Rabu (5/8).

"Saya ucapkan terima kasih banyak atas acara ini dan saya sangat berbesar hati bahwa Pak Bupati menyambut tantangan ini dan ini bukan untuk kepentingan kami, tapi adalah untuk kepentingan masyarakat," ujar Tito.

Apresiasi tersebut disampaikan Tito, lantaran Indramayu merupakan salah satu daerah yang berani menerima tantangan Mendagri untuk membagikan masker secara gratis lebih dari 1 juta kepada masyarakat.

"Nah inilah kemudian saya sampaikan, lemparkan kepada seluruh kepala daerah yang membagi masker di atas satu juta saya akan datang, saya sampaikan begitu," jelasnya.

Selain itu, Tito juga menyampaikan pentingnya peranan kepala daerah sebagai ujung tombak pengendalian Pandemi COVID-19 di daerah. Tito mengatakan, perlu ada kekompakan semua pihak ketika ada masalah besar seperti pandemi COVID-19.

Dalam kesempatan itu, Mendagri juga mengapresiasi upaya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang telah aktif dalam menangani COVID-19.

"Saya sangat memahami bahwa sahabat saya Pak Ridwan Kamil adalah salah satu yang paling progresif dan paling aktif dalam penanganan COVID-19," pujinya.

Apresiasi tersebut disampaikan Tito Karnavian, lantaran Indramayu merupakan salah satu daerah yang berani menerima tantangan Mendagri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close