Menengok Kemewahan dan Kecanggihan 2 Jagoan Baru Lexus
jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 50 konglomerat Indonesia membeli Lexus LS500 dan LS500h.
Sejak pertama kali ditampilkan dalam bentuk konsep, Lexus membutuhkan waktu hingga sepuluh tahun untuk menghadirkan versi produksinya.
General Manager Lexus Indonesia Adrian Tirtadjaja mengatakan, desain LS500h terinspirasi dari pohon palem di Indonesia. '
"Produk ini sudah ditunggu-tunggu para penggemar setianya. Hingga saat ini LS500h sudah dipesan sekitar 50 orang. Kendaraan ini merupakan barang incaran karena konsumen long to wait. Lexus Indonesia sendiri dapat previledge untuk meluncurkan tipe ini pertama kalinya,'' kata Adrian.
Dia menjelaskan, konsumen yang memesan Lexus LS500 maupun LS500h baru akan menerima unitnya pada awal 2018.
Selain itu, Lexus juga memperkenalkan New Lexus NX 300. Sport Utility Vehicle (SUV) premium, jelasnya, cocok untuk kaum urban yang berjiwa muda.
Model yang sebelumnya diberi nama NX 200T ini kini hadir di pasar Indonesia dengan dua varian, yaitu Luxury dan F Sport.
SUV baru Lexus ini juga telah menyematkan bumper depan dan belakang baru, aksen chrome pada sudut mobil, Sequential Turning Lamps, 3 light beam, side marker dengan DRL, kick sensor dan lingkar roda 18” sebagai standar.