Mengulang Tradisi Mencoret Baju Seperempat Abad Lalu
Senin, 19 November 2018 – 10:36 WIB
jpnn.com, SURABAYA - Reuni alumnus SMAN 2 Surabaya berlangsung meriah. Lagu Begitu Indah milik Padi terdengar di lapangan sekolah tersebut kemarin. Kelompok musik dari Surabaya itu tidak sedang tampil. Hanya, salah satu anggotanya, Ari, kebagian tugas memetik gitar dalam reuni perak alumni SMAN 2 angkatan 1993 Surabaya. Dia mengiringi rekan-rekan angkatannya yang sedang berkaraoke.
Di sekolah itu pula, dia membuat band kecil-kecilan bersama teman sekolahnya. Namanya Wee Pee Band yang memiliki arti Widuri Pandanwangi. "Saat kami membentuk band, kami mengidolakan teman kelas kami si Widuri. Jadi, kami semua setuju kalau band kami namanya itu," ceritanya, lantas tertawa. Terus, masih ngefans sampai sekarang nggak? "Ya nggaklah. Itu kan kekonyolan zaman dulu," jawab Ari.
Sebagai suguhan, mereka menghadirkan pedagang kaki lima yang menjual berbagai makanan khas Surabaya. Mulai tahu campur, semanggi, hingga lontong kupang. Minumnya air kelapa muda. "Kami masih energik. Ini dari pagi sampai sore gini kami masih semangat," tutur Metie Julyanti selaku ketua penyelenggara.