Menjelang Libur Nataru, PO Sembodo Buka Rute Baru Jakarta-Wonogiri
Bambang menyebutkan harga tiket bus untuk trayek baru ini dibanderol Rp 300.000 dan keberangkatan bus dilakukan mulai sore hari.
Dia menjelaskan jumlah armada yang disiapkan sebanyak 8-12 unit, yang akan dilakukan secara bertahap.
Sebagai infomasi armada yang beroperasi untuk trayek Jakarta-Wonogiri ini sebagian pernah digunakan oleh MTI.
Menurut dia, rute baru itu telah direncanakan oleh perusahaannya sejak tahun 2022 lalu, tetapi baru bisa terealisasikan pada tahun ini.
Dia berharap dengan trayek baru yang memiliki slogan "AKAP Rasa Wisata" itu dapat diterima oleh masyarakat dan menjadi pilihan utama khususnya masyarakat Wonogiri.
Rencananya, line perdana atau Grand Launching dilakukan pada 21 Desember 2023 dari kedua arah, baik dari Jakarta menuju Wonogiri maupun sebaliknya.(mcr8/jpnn)