Menjelang Pilpres 2024, Keunggulan Prabowo di Jatim jadi Keuntungan Signifikan
jpnn.com - JAKARTA - Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto dinilai memiliki keunggulan yang signifikan di wilayah Jawa Timur.
Banyak kalangan menilai keunggulan di Jawa Timur itu menjadi keuntungan yang signifikan bagi Prabowo menuju Pilpres 2024.
"Keunggulan yang Prabowo miliki di wilayah Jawa Timur jadi keuntungan yang signifikan baginya menjelang Pilpres 2024," kata Direktur Eksekutif Sudut Demokrasi Research and Analysis Fadhli Harahab dalam keterangan tertulis, Rabu (18/10).
Dia menyebut elektabilitas tinggi di Jawa Timur menjadi keunggulan yang signifikan bagi Prabowo.
Menurutnya, Prabowo saat ini mendapatkan keuntungan dibandingkan Capres dari PDIP Ganjar Pranowo dan Capres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan.
Fadhli melanjutkan, keunggulan itu harus terus dijaga oleh Prabowo jika ingin mendapatkan suara mayoritas di Jawa Timur.
Menurutnya, peluang Prabowo mendapatkan dukungan tertinggi di Jawa Timur juga kian terbuka lebar.
"Keunggulan itu harus menjadi pelecut bagi Prabowo untuk terus bekerja menjahit berbagai basis massa di sana," ungkapnya.