Menkes Stop Vaksin Asing
Sabtu, 21 Maret 2009 – 10:21 WIB
Menkes mengatakan, saat ini vaksin-vaksin itu banyak beredar di perkotaan. Bahkan, kabarnya, jumlah vaksin yang beredar ada sebelas. Karena itu, Depkes akan meninjau kembali pemakaian vaksin tersebut. Sebab, vaksin-vaksin itu belum teruji.
Menurut dia, vaksin-vaksin itu diadakan bukan berdasar evidence based layaknya keempat vaksin yang harus diberikan kepada balita. ''Khawatirnya, vaksin itu diedarkan berdasar evidence dagang oleh negara-negara adidaya,'' kritiknya.