Menkes: Vaksin Dosis Keempat Diutamakan Untuk Nakes
jpnn.com, PALEMBANG - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menyebut pihaknya tengah menyiapkan vaksin dosis keempat atau booster kedua.
Vaksin ini bakal diberikan kepada seluruh tenaga kesehatan atau nakes di seluruh Indonesia dalam waktu dekat.
"Vaksin Booster dosis kedua ini diutamakan tenaga kesehatan (nakes) terlebih dahulu untuk penyuntikan pertama," kata Budi saat melakukan kunjungan kerja di Palembang, Rabu (27/7).
Menurut Budi, pemberian vaksin booster dosis kedua terhadap nakes sangatlah tepat.
"Karena nakes merupakan garda terdepan yang menangani pasien Covid-19,"kata dia.
Budi menuturkan vaksin booster atau dosis ketiga telah berlangsung, namun imunitas dari vaksin tersebut menurun selama enam bulan hingga dibutuhkan dosis keempat untuk kembali menguatkan kekebalan tubuh.
"Karena sekarang sudah enam bulan, data menunjukkan imunitas menjadi menurun, sehingga dibutuhkan dosis keempat,” kata Budi.
Mantan Wamen BUMN itu mengatakan stok vaksin di Indonesia saat ini masih berlimpah.