Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Menlu Retno Marsudi: Kedaulatan dan Wilayah Indonesia Tidak Bisa Ditawar-tawar!

Rabu, 08 Januari 2020 – 13:35 WIB
Menlu Retno Marsudi: Kedaulatan dan Wilayah Indonesia Tidak Bisa Ditawar-tawar! - JPNN.COM
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi saat memberikan pers tahunan di kantornya. Foto: Natalia Laurens/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi kembali menegaskan soal kedaulatan wilayah Indonesia yang harus dijaga dan dipertahankan bersama.

Hal ini disampaikan Menteri Retno saat memberikan sambutan di acara Pernyataan Pers Tahunan Menteri Luar Negeri 2020 di Ruang Nusantara, Kementerian Luar Negeri, Jakarta, Rabu (8/1).

Dalam forum itu, Retno menyatakan Indonesia tegas menjaga kedaulatan NKRI sesuai undang-undang dan hukum internasional yang berlaku.

"Secara khusus saya ingin menekankan satu prinsip terkait kedaulatan dan hak berdaulat indoensia di Perairan indonesia bahwa klaim mana pun oleh pihak mana pun harus dilakukan sesuai dengan hukum internasional termasuk UNCLOS 1982," ujar Retno.

Indonesia, tegas Menteri Retno, akan terus menolak klaim yang tidak sesuai dan tidak diakui oleh hukum internasional.

Dia memastikan Kementerian Luar Negeri turut melindungi tumpah darah Indonesia.

"Sebagai mana negara lain isu kedaulatan dan integritas teritori merupakan hal yang tidak bisa ditawar sama sekali. Kedaulatan dan wilayah teritori Indonesia tidak bisa ditawar oleh siapapun juga kapanpun juga," tegasnya.

Indonesia, sambung Retno, juga akan terus melawan terhadap negara yang jelas-jelas memberikan dukungan terhadap gerakan separatisme indonesia karena hal ini jelas bertentangan dengan hukum internasional dan prinsip piagam PBB. 

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi memastikan Indonesia tegas menjaga kedaulatan NKRI sesuai undang-undang dan hukum internasional yang berlaku.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close