Menpora Amali: PON XX Papua Jadi Contoh Penyelenggaraan Event Olahraga di Tengah Pandemi
Dirinya berharap ajang PON XX Papua ini bisa menjadi momentum belajar cabor-cabor lain untuk menggelar kegiatan olahraga di tengah pandemi.
"Kalau basket dan sepak bola sudah bisa dengan protokol kesehatan di tengah pandemi ini. Kalau cabor yang lain-lain masih baru. Untuk itu PON adalah momentum belajar cabor-cabor untuk menyelenggarakan kegiatan secara offline," pungkas Amali.
Pada gelaran PON XX Papua protokol kesehatan yang diberlakukan sangat ketat kepada semua orang baik itu atlet, ofisial, perangkat pertandingan hingga penonton.
Meski sudah dibolehkan ada penonton, sebelum masuk ke dalam venue mereka wajib menunjukan bukti dua kali vaksin dan membawa surat bebas Covid-19.
Selain memberlakukan prokes yang ketat, panitia penyelenggara juga menerjunkan 2000 tenaga kesehatan untuk memantau jalannya gelaran PON XX Papua. Beberapa rumah sakit juga disiapkan untuk menampung atlet, ofisial atau perangkat pertandingan apabila ada yang terpapar Covid-19. (kemepora/mcr16/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi: