Menuju Kongres PSSI tanpa Keributan
Rabu, 15 Juni 2011 – 08:38 WIB
JAKARTA - Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI yang akan dihelat di Solo, 9 Juli mendatang, masih dibayang-bayangi kegagalan. Pasalnya, sejumlah pemilik suara masih tetap ngotot akan mengusung calon yang dilarang FIFA. Yakni George Toisutta dan Arifin Panigoro. Nah, apakah kongres pemilihan ketua umum, wakil ketua umum, serta anggota eksekutif PSSI kembali gagal? Tentu mayoritas insan sepak bola tanah air tidak menginginkan kongres kembali gagal. Pasalnya, jika hajatan PSSI tersebut kembali gagal, maka FIFA akan menjatuhkan sanksi buat sepak bola tanah air, per 10 Juli 2011.
Selanjutnya, agar kongres PSSI berjalan sesuai harapan, sejumlah pihak akan mendiskusikan dalam Focus Group Discussion (FGD) INDOPOS di gedung Graha Pena Jakarta, siang ini (15/6). Pihak-pihak yang akan terlibat dalam FGD INDOPOS, di antaranya anggota Komite Normalisasi Joko Driyono dan Sumaryoto. Selain itu, juga akan hadir beberapa kandidat ketua umum seperti Agusman Effendi, Habil Marati, Sutiyoso, Wahidin Halim, IGK Manila, Tahir Mahmud, dan Achsanul Qosasi.
Beberapa pemilik suara sah seperti Hardi Hasan (Pengprov PSSI DKI Jakarta), Umuh Muchtar (Persib Bandung) akan ikut nimbrung dalam FGD INDOPOS. Beberapa pihak yang konsen dengan sepak bola tanah air, seperti Adhyaksa Dault, Vernard Hutabarat dari Asosiasi Pemain Profesional Indonesia (APPI Red), Pelatih Rahmad Darmawan, dan unsur lain seperti supoter dan pengamat sepak bola juga direncanakan hadir dalam acara tersebut.
JAKARTA - Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI yang akan dihelat di Solo, 9 Juli mendatang, masih dibayang-bayangi kegagalan. Pasalnya, sejumlah pemilik
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Sepak Bola
Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
Sabtu, 16 November 2024 – 15:20 WIB - Bulutangkis
Diwarnai Kartu Kuning, Jorji Masuk Final Kumamoto Masters 2024
Sabtu, 16 November 2024 – 14:35 WIB - Sepak Bola
Kevin Diks Puji Suporter Timnas Indonesia: Mereka Sangat Luar Biasa
Sabtu, 16 November 2024 – 10:30 WIB - Moto GP
MotoGP Barcelona: Ada Masalah, Martin Gugup, Pecco Takut
Sabtu, 16 November 2024 – 10:17 WIB
BERITA TERPOPULER
- Daerah
Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
Sabtu, 16 November 2024 – 12:30 WIB - Bulutangkis
Diwarnai Kartu Kuning, Jorji Masuk Final Kumamoto Masters 2024
Sabtu, 16 November 2024 – 14:35 WIB - Bulutangkis
Sempat Unggul 17-10 di Gim 3, Jojo Keok di Semifinal Kumamoto Masters 2024
Sabtu, 16 November 2024 – 13:23 WIB - Jatim Terkini
Viral Ivan Sugiamto Foto Bareng Perwira, Begini Penjelasan Kapuspen TNI
Sabtu, 16 November 2024 – 12:18 WIB - Moto GP
Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
Sabtu, 16 November 2024 – 16:37 WIB