Menurut Anda, Siapa Layak Gantikan Komjen Buwas?
Menurut dia, posisi kepala BNN bila tidak memiliki pengalaman dan keterampilan akan berbahaya.
Dapat dilihat bagaimana kondisi pemberantasan narkotika saat ini. ”Kredibilitasnya harus jelas, integritasnya harus terjaga,” terangnya.
Apakah memberikan rekomendasi ke presiden untuk kepala BNN yang baru? Buwas menjelaskan, kapasitasnya hanya sebagai aparat pelaksana dari perintah presiden.
Kecuali, bila nanti presiden bertanya soal siapa yang paling tepat menggantikan. ”Kalau Presiden bertanya begitu, saya jawab. Namun, saya tidak boleh menunjuk yang ini Pak,” ujarnya.
Bila sebelumnya muncul nama Komjen Ari Dono Sukmanto dan Komjen Moechgiyarto, kini ada dua nama lain.
Yakni Deputi Pemberantasan BNN Irjen Arman Depari dan Deputi Penindakan KPK Irjen Heru Winarko.
Terkait informasi tersebut, Buwas menuturkan, bukan kapasitasnya menjawab hal tersebut. ”Saya serahkan ke Presiden dan Kapolri. Saya belum mengetahuinya,” terangnya.
Anggota Komisi III Arteria Dahlan justru memberikan opsi lain soal pergantian kepala BNN. Menurutnya, Komisi III berencana merekomendasikan perpanjangan jabatan Buwas.