Merasa Dirugikan, Asma Nadia Minta Judul Film Air Mata di Ujung Sajadah Diganti
Asma Nadia mengaku sudah pernah berkomunikasi dengan tim produksi film Air Mata di Ujung Sajadah terkait kemiripan substansi judul.
Dia mengirimkan somasi meminta agar rumah produksi untuk mengganti judul film tersebut. Namun, pihak produksi film menolak permintaan tersebut.
Asma Nadia juga menyayangkan tidak adanya klarifikasi dari pihak film mengenai pemahaman dan pemberitaan yang menyebut Air Mata di Ujung Sajadah bagaian dari adaptasi novel.
Dia pun menuntut pihak produksi memberikan klarifikasi secara gamblang yang menyatakan bahwa film tersebut bukan adaptasi novelnya.
"Saya sangat sayangkan pihak-pihak yang terlibat dalam produksi film Air Mata di Ujung Sajadah tidak pernah meluruskan pemberitaan yang ada dan membiarkan publik berpikir," ujarnya panjang lebar.
Sekadar informasi, film Air Mata di Ujung Sajadah sudah tayang di bioskop sejak 7 September 2023.
Film ini berhasil mencuri lebih dari 3 juta penonton di tengah gempuran genre horor di Bioskop.
Adapun film Air Mata di Ujung Sajadah merupakan comeback Fedi di layar lebar setelah perannya dalam film populer Surga yang Tak Dirindukan.