Messi Sudah Tidak Sabar

jpnn.com, PARIS - Fan Paris Saint-Germain pasti sudah terbayang tim kesayangannya menjadi juara Liga Champions, musim ini. Harus tahun ini.
Itu lantaran kedatangan Lionel Messi, 34 tahun.
Pria Argentina itu hengkang dari Barcelona, bebas transfer, dan resmi menjadi pemain PSG Selasa (10/8) kemarin.
Messi datang membawa segudang harapan buat PSG. Enam gelar Ballon d'Or sudah cukup mengindentifikasi siapa Messi. Tak perlu lagi membahas piala apa saja yang sudah dia dapat bersama Barcelona. Bersama Argentina pun sudah, akhirnya, juara Copa America.
????????? - ???????????????? 1?
?????? #PSGxMESSI pic.twitter.com/SngjpDiueb — Paris Saint-Germain (@PSG_inside) August 10, 2021
Messi menandatangani kontrak dua tahun, dengan opsi diperpanjang 12 bulan berikutnya.
Suami dari si cantik Antonella Roccuzzo itu sekarang bertekad untuk memenangi trofi dengan kapal mewah barunya.