Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mikroba Kotoran Bisa Bangkitkan Listrik

Sabtu, 11 Agustus 2012 – 15:12 WIB
Mikroba Kotoran Bisa Bangkitkan Listrik - JPNN.COM
PENNSYLVANIA -- Para ilmuwan di Amerika Serikat menemukan mikroba yang digunakan untuk memproses tinja manusia berpotensi menghasilkan listrik. Hasil tersebut bisa digunakan untuk menggerakkan seluruh tempat pengolahan kotoran.

Teknologi ini, didasarkan pada cabang ilmu pengetahuan yang relatif baru yaitu elektro-mikrobiologi. Khususnya untuk mencari tahu apakah mikroba-mikroba tertentu dapat membangkitkan arus listrik di luar sel-sel mereka sendiri.

Dalam konteks pengolahan limbah, air buangan dimurnikan dengan senyawa organik dan energinya digunakan untuk membangkitkan arus listrik yang dapat dipanen dan disimpan.

Salah seorang penulis penelitian tersebut, yang diterbitkan oleh jurnal Science di AS, Bruce Logan dari Pennsylvania State University, membandingkan proses yang sedang ia kembangkan dengan film The Matrix. Yaitu suatu proses dimana manusia disambungkan ke mesin untuk menghasilkan tenaga listrik.

PENNSYLVANIA -- Para ilmuwan di Amerika Serikat menemukan mikroba yang digunakan untuk memproses tinja manusia berpotensi menghasilkan listrik. Hasil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close