Minat Simpan Emas Makin Meningkat
Rabu, 18 Mei 2011 – 01:10 WIB
"Tapi banyak juga yang membeli emas batangan. Warga yang membeli emas batangan biasanya kami arahkan langsung menuju toko pusat di Jodoh, namun bisa juga beli di sini dengan memberi DP, baru kami melayani dan mendatangkan emas batangan ke Batam Center. Batam center khusus perhiasan saja," ujarnya.
Ia menambahkan, saat ini harga perhiasan emas 24 karat berada pada Rp410 ribu per gram, Rp362 ribu per gram khusus 23 karat, dan Rp272 ribu per gram untuk 22 karat. "Itu belum termasuk ongkos tempah," ujar Fitri.
Dia mengatakan, saat ini warga Batam lebih cenderung memilih emas 24 karat untuk investasi. "Kalau untuk perhiasan dipakai sehari-hari, warga lebih memilih emas 23 dan 22 karat," ujarnya.