MIND ID Jaga Komitmen Kesetaraan Gender dalam Pengelolaan Tambang

Yoga pun mengajak para perempuan untuk tidak takut menggantungkan cita-citanya setinggi langit. Perempuan berdaya bukan sekedar angan belaka, melainkan menjadi cita-cita yang bisa digapai. Yoga sudah melakukan hal itu.
"Bekerja yang keras, bekerja yang cerdas tidak takut melangkah, sedikit apapun langkah yang diambil selama tepat akan membawa mendekat kepada cita-citamu meski setinggi langit. Selamat menemukan perananmu," ujarnya.
Menurutnya, baik laki-laki ataupun perempuan memiliki kesempatan yang sama untuk meraih cita-citanya. Hak perempuan untuk bisa mandiri sama besarnya dengan hak yang dimiliki laki-laki di era emansipasi wanita.
"Laki-laki atau perempuan bisa mengambil peranan yang sama dan setara termasuk saat berkarier di industri pertambangan," kata Yoga.