MINI Edisi Spesial Hanya 740 Unit di Dunia
jpnn.com - MINI berkolaborasi dengan John Cooper Work menciptakan edisi spesial yang jumlahnya hanya 740 unit di dunia.
Edisi spesial MINI tersebut hadir sebagai perayaan atas kerja sama keduanya selama 60 tahun.
Pabrikan mobil asal Inggris itu membangun edisi spesial tersebut dari model MINI Cooper, Cooper S, dan JCW (John Cooper Works).
Seluruh varian edisi spesial itu terpasang angka “74” yang terletak pada bagian pintu kanan dan kiri, serta kap mesin.
Angka tersebut sebagai penghormatan pada nomor awal MINI Cooper yang berhasil menjuarai balapan pertamanya di Snetterton Lombank Trophy.
Di bagian interior, sentuhan bahan kulit melapisi jok, sedangkan setir kemudinya menggunakan kulit Nappa yang dilengkapi logo Cooper di area bawah.
Bagian lain seperti pedal stainless steel juga terdapat tanda tangan John, Mike, dan Charlie Cooper.
Di balik bonnet, MINI mengusung mesin 3 silinder turbo berkapasitas 1.500 cc yang mampu menghasilkan tenaga 134 Hp dan torsi 220 Nm.